
Lembaga kami telah bekerja sama dengan Nihonggo Gakkou yang berada di Osaka, salah satu kota besar yang terkenal dengan tujuan wisatanya. Anda bisa mendalami bahasa jepang sembari menikmati keindahan kota Osaka.
Keunggulan

Eks Jepang BISA!!
Bagi Eks-Jisshusei yang ingin melanjutkan karir di Jepang sebagai Engineer, Penerjemah, Kuliah dan lainnya bisa memulai dari sini.

Bisa Diangsur
Biaya semester di semester kedua dan selanjutnya bisa diangsur.

UMR Tinggi
Osaka merupakan kota besar dengan rata-rata upah minimum 1.088 yen. Hal ini bagus untuk kerja paruh waktu guna mendukung biaya pendidikan Anda.
Persyaratan & Aplikasi
Program
- Program 2 tahun (batas akhir pemberkasan bulan November)
- Program 1,5 tahun (batas akhir pemberkasan bulan Mei)
Kualifikasi & Persyaratan
Kualifikasi
- Ditujukan bagi mereka yang serius ingin belajar bahasa di Jepang untuk melanjutkan karir di Jepang.
- Ditujukan bagi mereka yang mempunyai dukungan secara finansial untuk mengikuti program nihonggo gakkou
Persyaratan
- Umur maksimal 30 tahun
- CV
- KTP
- KK
- Ijasah SD-Terakhir
- Memiliki sertifikat bahasa setara N5 atau telah mengikuti pendidikan bahasa jepang minimal 200 jam
- Surat keterangan dari orang tua
- Foto berwarna rapi dengan background putih
Alur Proses dan Biaya
ALUR PROSES | BIAYA |
---|---|
Peserta mengirimkan CV | Rp. 200.000 |
Wawancara dengan pihak sekolah | |
Hasil kelulusan dari pihak sekolah | |
Pengurusan dokumen | Rp 10.000.000 (80.000 yen) |
Pendidikan bahasa jepang (bagi yang belum mempunyai sertifikat N5) | Rp. 5.000.000 |
Ijin tinggal (COE) turun | |
Pembayaran biaya sekolah | Uang semester: 300.000 yen (Rp. 40.500.000) Uang gedung, modul, asuransi 86.000 yen (Rp. 11.610.000) |
Pengurusan Visa | Rp. 590.000 |
Keberangkatan ke Jepang | – Tiket Pesawat – Biaya asrama : 35.000 yen – Uang saku (50000-100000 yen) |
TOTAL BIAYA | ± Rp. 90.000.000 (700.000 yen) |
Gallery
Ruang Kelas Perpustakaan Buku Referensi Wilayah sekitar Pemandangan dari Sekolah Pusat Perbelanjaan
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.